Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

NovellaHikmiHasAvatar border
TS
NovellaHikmiHas
Waspadalah dengan 5 Hal Berbahaya, Bertekadlah Menghindar!

Berbahaya dan Menyakitkan, tetapi dianggap sepele


Bismillahirrahmanirrahim

Hari ini, semakin canggih peradaban dan tekhnologi, tidak hanya memberikan keuntungan dan beragam kesenangan, tetapi juga menjadikan manusia menuai dosa.

Mungkin mulanya hanya menganggap dosa kecil, sayangnya meski dosa kecil jika dilakukan berulang kali, tentu akan menjadi dosa besar yang berakibat siksa neraka kelak. Apalagi jika dosa itu tidak cukup dapat terhapus hanya dengan beristighfar.

Ada beberapa dosa cukup berbahaya, karena menyangkut orang lain, jika orang lain tersebut merasa tidak ridho dengan apa yang diperbuat, tentu sebagian orang akan menjadi ganjalan bagi orang lain. Sehingga pada hari pembalasan kelak akan dimintai pertanggung jawabannya.

1. Ghibah bint Ghosip

Hal pertama, yang sering dilakukan orang, tetapi orang tersebut kerap tidak menyadarinya yaitu ghibah bint ghosip.

Ghibah, yang bahasa gaulnya adalah ghosip, bahkan ada yang melesetkannya dengan digosok makin sib, itu artinya ketika seseorang membicarakan orang lain, apalagi perihal keburukan, lantas ada orang lain yang menimpalinya, sehingga pembicaraan semakin memanas dan jadi meluas, maka cukup berhati-hatilah.

Berusaha sekuat tenaga menghindar dan menjauh dari circle pembicaraan tersebut, karena sungguh sangat berbahaya. Karena hal tersebut jika orang yang dibicarakan tidak rela, tidak ridho, maka ganjalan bagi manusia itu untuk masuk surga.

Belum lagi ancaman Allah subhanahu wa ta'ala dengan kerugian bahwa orang yang menggosip akan menanggung dosa orang yang digosip, selain itu pahala yang dimiliki orang yang menggosip akan beralih untuk orang yang digosipi.

Quote:


Bahkan pada ayat tersebut, orang yang gemar menggosip disamakan dengan orang yang telah memakan bangkai saudaranya.

2. Adu domba alias Namimah

Perkara berikutnya yaitu terkait dengan orang yang gemar adu domba. Biasanya orang semacam ini hanya menginginkan keuntungan, picik dan licik sifatnya.

Bagaimana ia berada di antara dua orang atau kelompok, lantas memberi informasi buruk agar dari masing-masing saling membenci dan bermusuhan.

Quote:

Quote:
Begitulah bagaimana berbahayanya adu domba atau namimah, semoga kita tidak menjadi orang semacam itu dan terhindar dari sifat buruk tersebut.

3. Menguntit Kesalahan atau Tajassus

Mencari-cari kesalahan manusia atau yang sering kita dengar dengan tajassus. Orang yang gemar mencari berita, kabar dan menyematkannya serta memberi pengakuan atas sebuah dosa, khilaf dan kesalahan orang lain, maka dialah yang disebut dengan pelaku namimah.
Quote:


4. Mencaci Maki

Ada sebagian orang yang sering berkata-kata kasar, suka mencaci dan juga memaki orang lain.

Boleh jadi hal semacam itu tidak dianggap hal buruk dan berbahaya, tetapi jika paham bagaimana ajaran islam, maka seseorang tidak akan mungkin mau berlaku seperti itu.


5. Mengolok-olok

Sementara yang kelima yaitu orang yang kerap memperolok-olok, mereka melakukannya dengan cara menyindir, mempercandai baik secara langsung atau bisa juga dilakukan dengan cara berupa tulisan-tulisan yang ditujukan pada seseorang atau sekelompok orang.


Itulah beberapa hal yang cukup berbahaya, tidak hanya ketika di dunia, tetapi diakhirat pun tidak sedikit ancamannya.

Wassalamu'alaiykum warahmatullahi wa barokatuh

Oleh: Novellahikmihas
Narasi: oppri

0
527
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan