Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

arsipsumutAvatar border
TS
arsipsumut
Adidas Bantah Bola Resmi Piala Dunia 2022 Dibuat di Indonesia


Bola Piala Dunia 2022, Al Rihla

arsipsumut.com

Al Rihla, bola resmi Piala Dunia 2022 rupanya bukan buatan Indonesia. Bola yang diklaim memiliki sejumlah fitur canggih itu ternyata merupakan produk buatan Pakistan dan China. Sementara Al Rihla yang diproduksi di Indonesia dipergunakan hanya untuk replika dan penjualan souvenir.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Director Media Relations Adidas, Stefan Pursche. Menurutnya Adidas tak pernah menunjuk perusahaan dari Indonesia untuk memproduksi bola resmi Piala Dunia 2022.

Meski demikian, Stefan menyatakan bahwa pihaknya menjalin kerjasama dengan salah satu perusahaan di Indonesia. Namun, kata dia, kerja sama itu sebatas pembuatan replika Al Rihla untuk souvenir.

“Bola resmi di Piala Dunia merupakan buatan China dan Pakistan,” ujar Stefan, kepada awak media, Rabu 30 November 2022.

Sebelumnya, Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia menyatakan Adidas memercayakan Global Way Indonesia (GWI) yang bertempat di Madiun, Jawa Timur, untuk memproduksi bola Piala Dunia 2022 Qatar.




Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat melepas ekspor bola resmi World Cup

Sejalan dengan itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengaku bangga dengan provinsinya karena turut berkontribusi dalam ajang kejuaraan sepakbola dunia di Qatar.

Adapun tujuan ekspor bola produksi PT GWI tersebut yakni Uni Emirat Arab, Jerman, Inggris, Amerika Serikat dan Brazil. Kapasitas produksi pabrik tersebut mencapai 1 juta bola dalam setahun.

Pelepasan ekspor bola tersebut pun dirayakan dengan pemecahan kendi oleh Gubernur Khofifah bersama Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro dan General Manager Long Way Group Jeftha Wardojo.

Di lain sisi, PT GWI melalui laman resmi mereka membantah klaim tersebut. GWI menyatakan bahwa bola yang mereka buat hanya untuk replika yang nantinya dijual sebagai souvenir. Mereka juga menegaskan tidak pernah mengklaim sebagai produsen bola resmi Piala Dunia 2022.

“PT Global Way Indonesia bekerjasama dengan Adidas, Puma, UHLSport, Mizuno dan Specs untuk memproduksi perlengkapan olahraga berkualitas tinggi. Sebagai milestone di tahun 2021, PT. Global Way Indonesia menjadi official partner Adidas untuk memproduksi ‘2022 World Cup Soccer Souvenirs,” kata GWI dalam keterangannya.



Sumber:
https://www.viva.co.id/bola/bola-sej...nesia?page=all


nurade247Avatar border
Razr.Avatar border
Razr. dan nurade247 memberi reputasi
2
1.6K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan