Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

koibrushAvatar border
TS
koibrush
Pakai eSIM dari Provider Ini, Bikin Semuanya Praktis dan No Ribet

Hai sobat pintar semua... kemajuan teknologi memang tidak ada habisnya dan sebagai pengguna tentu harus bisa untuk dapat menyesuaikan diri terhadap perkembangan yang pasti selalu terjadi. Ada banyak sekali pembahasan seputar kemajuan teknologi namun fokus ane cuma mau bahas ke masa depan teknologi eSIM sebagai pengganti kartu SIM (Subscriber Identity Module) pada perangkat smartphone semakin menunjukkan kiprahnya. Pihak operator seluler mulai melirik teknologi tersebut. eSIM sepertinya akan berpengaruh besar dalam industri IoT yang saat ini mulai berkembang. Perannya juga dianggap sebagai teknologi pengganti kartu SIM yang telah berjaya selama 27 tahun lamanya.

eSIM atau Embedded SIM, merupakan kartu yang tertanam dalam motherboardsmartphone secara permanen. Kelebihannya adalah lebih praktis karena tidak ada bentuk fisik sehingga tidak membutuhkan slot kartu SIM, mengoptimalkan fitur iPhone agar bisa menggunakan dual-sim (baik kartu fisik maupun eSIM)  . Selain itu, eSIM juga memiliki dukungan telco-netral yang bisa memudahkan penggunanya mengganti status eSIM dari pasca-bayar ke pra-bayar atau sebaliknya.


Sejauh ini, smartfren adalah operator pertama dan satu-satunya yang telah menghadirkan dan menyediakan layanan produk tersebut. eSIM juga dapat menyimpan nomor telepon, berlangganan data/paket internet sehingga membuat perangkat dapat terhubung ke jaringan smartfren serta mempermudah perangkat yang hanya memiliki 1 akses untuk sim card fisik.

Hal paling utama yang perlu sobat ketahui adalah smartfren eSIM saat ini baru kompatibel di 62 perangkat smartphone. Bisa dilihat pada gambar di bawah ini:

Perangkat smartphone sobat yang masuk dalam list di atas kemungkinan besar bisa digunakan untuk mengaktifkan layanan smartfren eSIM dan pastikan terkoneksi dengan jaringan. Selanjutnya sobat perlu cek IMEI perangkat sobat terlebih dahulu, berikut tahap-tahapnya:

  1. Ketik *#06# lalu klik panggil
  2. Kemudian akan muncul informasi mengenai data EID , IMEI & MEID.

Tujuan melakukan pengecekan IMEI adalah untuk mengetahui apakah perangkat sobat mendukung atau tidak untuk layanan dual-sim.
Langkah berikutnya sobat perlu melakukan pembelian paket #smartfreneSIM. Berikut tahap-tahap untuk melakukannya:

1. Masuk ke website smartfren https://www.smartfren.comatau bisa melalui aplikasi MySmartfren. Bagi sobat yang belum memiliki aplikasinya maka bisa download dan install aplikasi terlebih dahulu.
2. Setelah masuk ke halaman situs atau aplikasi, sobat bisa memilih menu eSIM, kemudian sobat bisa pilih paket sesuai dengan keinginan. Seperti yang bisa dilihat pada gambar di bawah ini:

Ada 3 pilihan paket yang bisa sobat tentukan sendiri mulai dari paket 12GB selama 30 hari dengan harga Rp 45 ribu atau paket 30GB, 40 GB masing-masing seharga Rp 70 ribu dan Rp 100 ribu. Masa berlaku selama 30 hari dari paket smartfren eSIM Unlimited Nonstop tersebut memberikan benefit internetan selama 24 jam. Jika kuota utama habis, sobat masih bisa akses Unlimited Aplikasi Pilihan. Bahkan sobat juga bisa telepon sepuasnya ke sesama pengguna smartfren.

3. Pilih perangkat yang sobat pakai sesuai dengan pilihan yang ditampilkan, kemudian tap menu "Lanjutkan".
4. Pilih nomor dan paket kuota yang sobat mau lalu tap "Lanjutkan".

5. Pilih salah satu nomor yang sobat inginkan dari list nomor yang diberikan.
6. Masukkan data diri secara lengkap.
7. Review rincian pesanan, jika sesuai tap "Lanjutkan".
8. Pilih metode pembayaran yang diinginkan.

9. Tap “Bayar” pada e-wallet yang sobat pilih sebelumnya.
10. Cek email untuk notifikasi transaksi berhasil.

Pembelian paket smartfren eSIM berhasil dilakukan, berikutnya sobat akan lanjut proses aktivasi eSIM melalui tahap-tahap berikut:
1. Masih di halaman yang sama, sobat tap lagi “Continue Registration” seperti gambar nomor 10.
2. Registrasi data diri untuk eSIM lalu tap "Continue".
3. Scan QR Code yang sobat dapatkan.


4. Install cellular Plan, lalu tap “Continue”.
5. Pilih label sesuai dengan yang sobat inginkan, lalu tap “Continue”.
6. Pilih kategori sesuai dengan yang sobat inginkan, lalu tap “Continue”.
7. Pilih Cellular Plan Labels sesuai dengan yang sobat inginkan, tap "Continue" lagi.

8. Cek pada jaringan, network smartfren sudah muncul.



Tahap aktivasi smartfren eSIM selesai dan sobat sudah dapat menggunakan layanan Dual-SIM di perangkat sobat. Hadirnya cara praktis saat membeli dan mengaktifkan smartfren eSIM secara digital, maka sobat sudah tidak perlu ke luar rumah lalu datang ke gerai smartfren terdekat. Sobat juga bisa tetap produktif, kreatif, dan berkarya sambil memanfaatkan keunggulan Smartfren eSIM yang jaringannya sudah pasti stabil dan 100% 4G.


iPhone 14 dikabarkan rilis di Indonesia pada akhir November bila mengutip dari makemac.grid.id dan juga dikabarkan tidak lagi memiliki SIM Tray (slot kartu SIM). Jika kabar tersebut benar, maka sobat pengguna iPhone 14 nantinya bisa menggunakan smartfren eSIM sebagai opsi yang tepat dan cerdas sebagai operator selulernya.

Sobat pintar yang tidak ingin ketinggalan informasi menarik seputar smartfren bisa follow akun resmi smartfren di IG/Tiktok :  @smartfrenworld.


























Diubah oleh koibrush 22-10-2022 23:19
apriansyah03552Avatar border
apriansyah03552 memberi reputasi
1
1.8K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan