Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

AnggaNavieAvatar border
TS
AnggaNavie
Kematian Olive Thomas: Salah Satu Skandal Awal Hollywood
Ga selamanya diberkati wajah cantik membawa nasib baik pada akhirnya



Mudah-mudahan thread ane enggak salah kamar, karena sejatinya ane lebih ngebahas aktris daripada film. Tapi aktris yang ane bahas kali ini bukan sembarang aktris. Ia dijuluki sebagai salah satu aktris tercantik di era film bisu. Ia juga merupakan salah satu seorang influencer gaya flapper pada tahun 1920-an. Cut in case aja deh ya, siapa dia? Olive Thomas.



Olive Thomas di film Flapper


. . . . .

MASA KECIL CUKUP SULIT

Masa kecil Olive Thomas bisa dibilang cukup berat. Saat berusia 15 tahun, artis yang lahir pada tanggal 20 Oktover 1894 dan memiliki nama lahir Olive Eline Duffy ini harus berhenti bersekolah dan bekerja demi membantu keluarganya. Ia juga menikah muda dengan juru tulis bernama Bernard Krug thomas.

Namun Olive memutuskan pergi ke New York dan bercerai dengan suaminya karena ia berambisi untuk hidup mewah dan ingin meningkatkan status sosialnya. Akan tetapi Olive masih tetap mempertahankan nama belakang mantan suaminya "Thomas". Jadilah ia dengan nama Olive Thomas.



BERAWAL DARI ISENG IKUT KONTES KECANTIKAN

Di New York, ia iseng-iseng mengikuti sebuah kontes kecantikan. Tak disangka, keisengannya mengikuti kontes kecantikan tersebut malah menjadi gerbang kesuksesan baginya. Pasalnya, setelah memenangkan kontes kecantikan, ia menjadi model yang paling dicari oleh fotografer dan pelukis terkenal. Salah satu ilustrator bernama Harrison Fisher mengatakan bahwa Olive merupakan wanita tercantik yang pernah ia lihat.



KARIR CEMERLANG

Ketenarannya membuat ia dapat bergabung dengan Ziegfeld Follies, grup teater terkenal kala itu. Kecantikan dan bakatnya mampu menarik perhatian semua orang. Hingga akhirnya pada tahun 1916, banyak industri perfilman yang waktu itu masih seumuran jagung menawarinya kontrak untuk membintangi seri film mereka. Ia pun lalu membintangi berbagai film bisu dan pamornya semakin naik. Masa depan sang artis terlihat cerah dan menjanjikan.



Olive Thomas: “the most beautiful woman on earth.” (Bain/Library of Congress)



MENIKAH KEDUA KALINYA

Olive Thomas menikah untuk kedua kalinya dengan Jack Pickford, seorang aktor sekaligus adik dari artis film bisu ternama kala itu. Mereka dianggap pasangan ideal di masanya. Namun dikarenakan jadwal mereka yang padat, mereka tidak dapat menyiapkan bulan madu saat mereka menikah. Pada akhirnya mereka memutuskan untuk bulan madu ke Paris beberapa bulan kemudian sembari menyelesaikan syuting film.



HONEYMOON YANG BERUJUNG TRAGEDI

Pada September 1920 sampailah mereka di Paris. Ketika di Paris, mereka lebih memilih mengunjungi tempat-tempat pesta daripada tempat ikonik seperti seperti Louvre atau menara Eiffel. Dini harinya, karena mabuk, Olive tidak sengaja menelan larutan merkuri bichloride yang seharusnya untuk perawatan luar, dan ia lalu dilarikan ke rumah sakit. Namun sayang ia meninggal 5 hari kemudian di usianya yang ke 25 tahun.



KEMATIANNYA MASIH MENJADI MISTERI

Dari hasil invesitagasi menunjukan kematian Olive Thomas murni kecekalaan. Ia dikatakan salah meminum obat yang seharusnya untuk luka luar. Namun pers berspekulasi bahwa Olive Thomas meninggal bunuh diri karena suaminya Jack menularkan siphilis. Ada juga yang mengatakan bahwa ia dibunuh oleh suaminya karena perselingkuhan. Pada saat itu rumor kematiannya karena kecanduan heroin, penyakit kelamin, serta perselingkuhannya menjadi hot issue diberbagai media.

Dikatakan, kematian Olive Thomas merupakan skandal pertama yang menguak sisi gelap Hollywood yang mana pada akhirnya membuat studio-studio Hollywood menambahkan “Morality Clause” pada kontraknya.

. . . . .


Itulah kisah kematian artis film bisu Olive Thomas yang masih menjadi misteri. Dunia gemerlap artis dari jaman dahulu sepertinya selalu menyimpan skandal ya gan. Dan skandal Olive Thomas merupakan salah satu skandal awal yang membuka sisi gelap dunia perfilman.

Sekian thread ane, semoga dapat menambah wawasan, salam!




BTW, don’t close this page, here some fact or rumour FOR CHILLING YOUR BRAIN!

Arwahnya Masih Bergentayangan: Selama karirnya di Ziegfeld Follies, Olive lebih banyak menghabiskan waktunya di Teater New Amsterdam, New York. Setelah kepergiannya, arwahnya seperti masih menempati tempat tersebut. Saksi mengatakan, jika arwahnya terlihat memakai gaun pernak-pernik dan menggenggam botol obat. Konon, ia juga menampakan diri ke petugas keamanan di ruang ganti. Hantunya juga dikabarkan akan marah dengan cara melempar benda-benda di sekitarnya jika ia dibanding-bandingkan dengan artist panggung lainnya.


Referensi: wikipedia.com, silentsaregolden.com, boroughsofthedead.com, timeline.com, playbill.com, Gambar bawah:Arberto Vagas (wikipedia)
khoirul48Avatar border
maleo.pejuangAvatar border
bigjerroAvatar border
bigjerro dan 26 lainnya memberi reputasi
27
7.3K
71
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan