Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

RetnoQr3nAvatar border
TS
RetnoQr3n
Pembejalaran Jarak Jauh, Bikin Guru Lebih Melek Teknologi dan Kreatif


Pandemi Corona atau COvid-19 masih membuat pembelajaran lebih banyak dilakukan secara daring atau dalam jaringan. Dengan memanfaatkan koneksi internet, siswa dan guru melaksanakan kegiatan belajar mengajar. 

Jika dahulu, pembelajaran dilakukan secara konvensional di dalam kelas bersama dengan peserta didik. Kini, guru dan peserta didik harus bisa memanfaatkan semua teknologi yang ada di smartphone. Media-media pembelajaran seperti zoom, google meet, Microsoft meet, atau pun pemanfaatan aplikasi grup whatsapp dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin.

Hal ini tentunya membawa perubahan bagi pendidikan Indonesia secara khusus, berikut beberapa dampak yang dirasakan sebagai seorang guru:

1. Membuat menjadi lebih paham teknologi



Dengan adanya pembelajaran daring melalui internet, memaksa guru, peserta didik, dan orang tua/wali untuk belajar lebih banyak dalam pemanfaatan teknologi, khususnya internet. Berbagai aplikasi pun dicoba untuk membuat kegiatan belajar mengajar berjalan dengan lancar dan komunikatif, seperti: media googleform, zoom, google meet, Microsoft teams, dan sebagainya. Serta ilmu yang disampaikan dapat  dimengerti dan dipahami siswa.

Tentunya, hal ini sangat bagus ke depannya bagi sumber daya manusia Indonesia yang melek teknologi, khususnya teknologi komunikasi beserta pemanfaatnya untuk pendidikan.

2. Terbiasa membuat video pembelajaran




Salah satu tugas guru yang tidak bisa digantikan adalah bagaimana menyampaikan materi kepada peserta didik secara langsung, sampai peserta didik paham mengenai ilmu tersebut. Salah satu cara yang dilakukan dalam kegiatan belajar mengajar daring adalah dengan membuat video pembelajaran sendiri. Hal ini untuk menggantikan kegiatan belajar mengajar yang seharusnya tatap muka.

Video pembelajaran sangat bermanfaat untuk peserta didik dalam memahami materi. Karena, video yang diberikan dapat terus diulang berkali-kali oleh peserta didik sampai paham benar apa yang disampaikan oleh guru. Dengan panjangnya kegiatan belajar mengajar daring, membuat guru semakin terbiasa membuat video pembelajaran walau dengan cara yang sederhana. Tentunya hal ini sangat bagus ke depannya, menjadikan sumberdaya manusia dalam hal ini guru lebih kreatif dalam menyajikan materi pelajaran kepada siswa.

3. Banyak mencari referensi untuk pembelajaran


Cara belajar yang mengedepankan kepada keaktifan peserta didik, memang membutuhkan banyak referensi dalam pembelajarannya. Bukan hanya membuat peserta didik terbiasa mencari referensi, tapi juga berdampak kepada guru.

Guru menjadi terbiasa mencari referensi lebih banyak, baik untuk penyampaian materi atau pun sebagai referensi dalam membuat video pembelajaran. Tentunya hal ini sangat bagus ke depannya bagi sumber daya manusia Indonesia yang ingin membangun budaya literasi.

Salam hangat,
RetnoQr3n
Bgssusanto88Avatar border
CahayahalimahAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
343
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan