Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

arju321Avatar border
TS
arju321
Kuingin memiliki senja yang abadi


Potret senja
Senja adalah ketika matahari sedang menuju tenggelam, menyembunyikan sinarnya di balik gunung, laut. Senja adalah ujung dari 'pekerjaan' matahari yaitu menyinari bumi sejak pagi yang berakhir di sore menjelang malam (maghrib). Kalau dalam istilah inggris itu sunset (artinya matahari tenggelam).

Senja sangat disukai orang-orang dengan tujuan untuk berbagi kebahagiaan, mendapat like di akun medsos mereka, atau sekedar untuk memberi hiburan seusai penat bekerja, bersekolah.

Senja yang menyala berwarna jingga bisa didapatkan—dinikmati atau disaksikan—dengan pergi ke pantai, gunung, gedung tinggi, ataupun tempat-tempat yang memungkinkan semburat cahaya surya di penghujung sore dapat ditemukan. Tentunya untuk mendapatkan senja pasti dibutuhkan perjuangan yang keras dan pengorbanan.

Banyak sekali orang yang 'berburu' senja ke tempat-tempat yang memungkinkan terjadi lukisan senja yang menakjubkan, seperti Pantai di Raja Ampat, Pulau Karimun Jawa, Pantai Kuta Bali, Gunung Merbabu ataupun gunung-gunung lain yang didaki para 'anak gunung' dan tempat-tempat indah lain untuk dieksplorasi keindahan alamnya maupun hanya untuk sekadar berswafoto.


Senja lambang tujuan
Setelah lelah mengarungi kerasnya kehidupan, teriknya godaan bermalas-malasan, sakitnya berproses meng-upgrade diri, banyaknya masalah yang menghadang, pada akhirnya senja tetap menjadi tujuan, menjadi akhir perjalanan hidup. Berbahagia.

Perlu untuk diketahui bahwa menurut agama islam sebuah hari itu dimulai setelah terbenamnya matahari dan berakhir dengan terbenamnya matahari kembali. Jadi pergantian hari itu terjadi saat maghrib.

Lalu memang benar bahwa usaha tidak akan mengkhianati hasil. Jika kita mau bersungguh-sungguh, fokus, konsisten, berdoa, dan bekerja keras niscaya keberhasilan akan kita dapatkan, insyaallah.

Yakinlah bahwa Tuhan tidak pernah tidur, selalu melihat segala usahamu, selalu mendengar panjatan doamu. Juga roda kehidupan pasti berputar, jika posisimu saat ini sedang susah payah, maka kebahagiaan, kemudahan telah menunggumu.

Engkau harus mendatanginya dengan segala kekuatan usahamu, dengan segala doamu, dan kepasrahanmu kepada takdir-Nya yang telah digariskan. Kita harus bersyukur atas segala keadaan entah susah maupun senang, karena itu adalah wujud rasa cinta kita kepada-Nya.


Senja yang fana
Sudah bukan rahasia lagi bahwa senja itu sementara, sangat singkat. Bandingkan dengan teriknya siang, sunyi dan gelapnya malam yang begitu panjang untuk dilalui. Tetapi dengan senja, perjalanan yang kita lalui terasa terbayarkan.

Hebatnya Yang Maha Kuasa, dengan senja kita bisa tahu bahwa keindahan, kesenangan—termasuk harta, tahta, wanita—dunia, hidup di dunia itu sungguh fana, tidak abadi, sangat sementara karena pasti berakhir dengan kematian (setiap yang bernyawa).

Orang cantik, tampan, jelek, kaya, miskin, rakyat biasa, pejabat dan semua yang bernyawa pasti mati. Sesungguhnya kehidupan yang abadi adalah setelah kematian, yaitu kehidupan di akhirat. Jika kita masuk surga—Aamiin Ya Allah—kita akan mendapatkan kesenangan yang abadi, bidadari dan sebagainya. Dan inilah 'senja yang abadi', kehidupan yang sesungguhnya.

Tidakkah kita menginginkan 'senja yang abadi', kesenangan yang sesungguhnya. Tetapi untuk mendapatkan itu semua kita harus mengerahkan segala usaha untuk meraih ridho-Nya ketika kita masih memiliki waktu untuk menempuh perjalanan hidup di dunia. Dengan menanam kebaikan-kebaikan yang akan kita panen nantinya.

Demikianlah corat-coret saya kali ini, bukan bermaksud menggurui, bukannya sok alim, saya pun masih belajar. Saya yakin masih banyak kekurangan dan kesalahan yang kemudian saya mohon untuk dimaafkan. saya sangat senang bisa menerima kritik dan saran dari Anda. Terima kasih telah sempat mampir kesini semoga bermanfaat bagi kita semua. Salam Literasi!


Penulis: @arju321
Sumber tulisan: Opini pribadi
Sumber gambar: google.com
Diubah oleh arju321 02-09-2020 15:31
husnamutiaAvatar border
husnamutia memberi reputasi
1
434
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan