Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Kudeta APRA 23 Januari 1950 Westerling, Rakjat Memberi Beliau Gelar Ratu Adil?










Hallo Sobat Kaskuser dimana sahaja berada, salam damai!


Berbicara tentang perkataan propaganda banyak sekali macamnya, semisal ratu adil/satria piningit dan lainnya biasanya digunakan oleh tokoh untuk melegitimasi tindakannya, untuk melancarkan aksinya agar mereka dianggap sebagai seseorang yang benar dan berharap mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat, itu terjadi dan dilakukan bukan cuma di zaman sekarang lho Gan, dari zaman dahulu pun sudah ada...baik ungkapan semacam ratu adil maupun tokoh tokoh yang sebenarnya masih rancu semacam firaun (karena orang pun bingung siapakah firaun yang dimaksud) digunakan untuk kepentingan dirinya sendiri maupun untuk merusak pribadi seseorang dengan menyamaratakan dia dengan tokoh masa lampau tersebut!

Ratu adil dalam bahasa Jawa artinya raja yang adil, sangat berkaitan erat dengan ramalan prabu Jayabaya dari Kediri yang digambarkan bahwa ratu adil itu seorang yang bijaksana, pembawa kebenaran dan keadilan yang akan menata dunia kembali kepada kemakmuran dan sering diidentikkan sebagai sosok keturunan dari Krisna!



Salah satu yang menyatakan diri sebagai ratu adil namun kenyataannya membikin sengsara rakyat adalah Speciale Troepen KNIL pimpinan Kapten Raymond Westerling dengan menamakan gerakan kudetanya bernama angkatan perang ratu adil atau APRA, ambisi penamaan oleh Raymond sendiri bukan tanpa sebab, karena Raymond menganggap dirinya sebagai orang keturunan Turki memang sangat pantas untuk membebaskan rakyat Indonesia dari "tirani"

Raymond sangat menentang keras kebijakan pemerintah yang dia anggapnya sebagai upaya dominasi orang orang Jawa disegala bidang (jawa sentris) dengan membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia, dia dengan cara pandangnya melawan Soekarno dan Hatta dengan prinsipnya, bahwa Indonesia ini harus ditegakkan dengan mempertahankan bentuk negara negara federal dalam lingkup Republik Indonesia

Raymond dengan kecerdasan dan daya pikatnya berhasil menggalang dukungan dari 18 fraksi anti republik, mantan pejuang bahkan gerilyawan Darul Islam dan kekuatannya di tahun 1950 ditaksir mencapai 8000 personel bersenjata lengkap



5 Januari 1950

Raymond mengultimatum pemerintah agar mengakui dan menghargai negara negara bagian, terutama negara pasundan dan APRA sebagai tentara pasundan, ultimatum ancaman itu langsung ditanggapi Bung Hatta dengan mengeluarkan surat penangkapan ke atas Raymond Westerling!

Raymond yang mendengar kabar dirinya diincar untuk ditangkap bergerak lebih cepat, dia membagi operasi kudetanya kedalam dua tugas,


1). Operasi penaklukan kota Bandung

Operasi penaklukan kota Bandung yang dipimpinnya sendiri dipilih sebab kota Bandung saat itu belum sepenuhnya dikuasai oleh pasukan Siliwangi, pagi hari 23 Januari 1950 Raymond bergerak bersama anak buahnya dari Cimahi menyisir kota Bandung dan menembak mati setiap anggota TNI yang terlihat di jalan, pertempuran dasyat terjadi disepanjang jalan mendekati markas Divisi Siliwangi antara 100 tentara Siliwangi melawan 800 milisi APRA yang menewaskan Letkol Adolf Lembong, akhirnya markas yang dipertahankan sekuat tenaga prajurit prajurit TNI itu pun dikuasai milisi APRA hari itu


2). Operasi penaklukan Ibukota Jakarta

Raymond yang bekerja sama dengan seorang menteri negara Sultan Hamid dalam operasi keduanya memerintahkan sersan Meijer menuju ke Jakarta dengan target menangkap Presiden Soekarno dan menduduki semua gedung gedung kepemerintahan, namun serangan ke Jakarta ini mengalami kegagalan disebabkan APRA ternyata bergerak sendiri tanpa bantuan KNIL dan tentara Islam Indonesia (TII) sayap militer Darul Islam Indonesia akhirnya APRA pun berhasil dilumpuhkan oleh pasukan APRIS (angkatan perang Republik Indonesia serikat) TNI!




Spoiler for :

Tentang penjahat perangnya sangat unik, selain Raymond tak pernah diadili dia adalah tentara Belanda kelahiran Turki hapal sejumlah ayat ayat suci Alquran dan sangat pantang baginya dalam perang, dalam operasi militer yang dia komandani untuk melakukan penyerbuan sampai masuk masjid dia menganggap semua pembantaian yang dia lakukan (mencapai angka 40 ribu korban jiwa menurut Presiden Soekarno) itu terjadi di masa perang dan bukan urusan pribadi, kenapa tudingan tudingan itu hanya mengarah kepadanya secara personal? dalihnya...pun menyangkal jumlah korban yang begitu besar ketika wawancara dengan sejarahwan Salim Said di Amsterdam 1970

"tanyakan kepada komandan pasukan khusus Indonesia Sarwo Edhie, berapa banyak yang bisa dibunuh oleh pasukan khusus dalam waktu sedemikian singkat?"
(salim said dari gestapu ke reformasi: serangkaian kesaksian)









Sedikit dari Saya tentang "Kudeta APRA 23 Januari 1950 Westerling, Rakjat Memberi Beliau Gelar Ratu Adil?" jika ada kesalahan maupun kekeliruan mohon dikoreksi, baik untuk Saya!

Salah satu sejarah kelam di Indonesia dari beberapa kejadian kelam lainnya, supaya menjadi peringatan untuk bangsa kita agar senantiasa bersatu karena tanpa persatuan maka peristiwa peristiwa semacam ini mungkin bahkan pasti bisa terulang kembali!

Sejarah pasti terulang jika kita terlambat mengantisipasinya, mereka orang luar tentu teguh dengan prinsipnya bagaimana jika malah yang mengulang tragedi mengerikan itu adalah bangsa kita sendiri?

Damai Indonesiaku!

"narasi dan opini sendiri"



Tulisan Sendiri :

@amekachi

Sumber Tulisan dan Gambar :

1).
https://www.google.com/url?q=https:/...KLm3VNuvnzQcN4

2).
https://www.google.com/url?q=https:/...0DwVSt7wVA2vtp

3).
https://www.google.com/url?q=https:/...1woomAOmyRRlz4

4).
https://historia.id/agama/articles/p...ap-islam-D84ZQ

Sumber Judul Gambar :

https://reportasenews.com/kontrovers...ing-ratu-adil/

lonelylontong
fachri15
warungsupra
warungsupra dan 12 lainnya memberi reputasi
13
2.1K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan