SkorIndonesiaAvatar border
TS
SkorIndonesia
Malaysia Nilai Indonesia Lawan Terberat di Thomas dan Uber Cup

Pelatih timnas bulu tangkis Malaysia Wong Choong Hann menganggap mundurnya Taiwan dari Thomas dan Uber Cup 2020 tidak memengaruhi peta rivalitas mereka.

Pasalnya, baik tim putra maupun putri Malaysia tidak berhadapan langsung dengan Taiwan dalam fase grup di Aarhus, Denmark, pada Oktober mendatang.



Suasana saat tim bulu tangkis Malaysia merayakan ulang tahun Soniia Cheah (memegang roti) di tengah program latihan tertutup RTT pada Jumat, 19 Juni 2020. (Badminton Association of Malaysia) /(Dok. Badminton Association of Malaysia)
Rival utama Malaysia pada Thomas dan Uber Cup tahun ini, menurut Wong Choong Hann, justru adalah Indonesia, Jepang, dan tuan rumah Denmark.

"Kami memahami bahwa ada risiko terkait (pandemi) Covid-19, tetapi setiap negara memiliki pendekatan yang berbeda," ujar Wong Choong Hann dilansir dari nst.com.my.

Wong Choong Hann mengatakan pihaknya akan terus memantau situasi dan berkonsultasi dengan Kementerian Kesehatan serta Badan Keamanan Negara Malaysia.

"Mundurnya Taiwan tidak berpengaruh apapun untuk kami. Saya yakin masih ada tim seperti Indonesia, Denmark, dan Jepang. Mereka rival yang sangat berat," ujarnya.

"Kami akan hadir di sana (Thomas dan Uber Cup 2020) dan siap melawan siapapun," pelatih 43 tahun tersebut menegaskan.

Untuk saat ini Malaysia belum mengumumkan skuad resmi yang bakal diturunkan untuk tampil dalam Thomas maupun Uber Cup 2020.

Menurut Wong, keputusan final baru akan diumumkan pada 18 September 2020 dengan komposisi masing-masing 10 pemain putra dan putri.


Yang pasti, Malaysia akan langsung berhadapan dengan Indonesia pada penyisihan grup, baik untuk tim Thomas maupun Uber.

Sedangkan, peluang berjumpa dengan Jepang dan Denmark kemungkinanya terjadi dalam babak perempat final atau semifinal.


Tim Rajawali berhak atas hadiah uang senilai Rp100 juta setelah sukses menjuarai Simulasi Thomas Cup 2020 PBSI, pada Kamis, 3 September 2020. (Dok. PBSI)


Untuk Thomas Cup, tim putra Negeri Jiran berada di Grup A bersama Indonesia, Inggris, dan Belanda. Indonesia merupakan unggulan pertama.

Kemudian untuk Uber Cup, skuad putri Malaysia tergabung dengan Indonesia, Korea Selatan (Korsel), dan Australia di Grup B.

Sejauh ini Taiwan jadi negara pertama yang memilih mundur dari turnamen. Sedangkan, Korsel, Australia, dan Cina tengah menunggu izin dari pemerintah masing-masing.

Thomas dan Uber Cup 2020, ajang bulu tangkis beregu paling bergengsi, akan dilaksanakan pada 3-11 Oktober mendatang di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.

SUMBER



Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Skuad India Tanpa Pusarla V Sindhu di Uber Cup 2020
Taiwan Mundur dari Thomas dan Uber Cup 2020, 3 Negara Masih Ragu



doobey
ujellyjello
tien212700
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.5K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan